DPRD Bali Meninjau Stadion Dipta, Gianyar

Pimpinan DPRD Bali I Nyoman Suyasa bersama Ketua dan Anggota Komisi III DPRD Bali melakukan peninjauan terhadap proyek pembangunan Stadion Dipta Gianyar, dalam rangka Persiapan Piala Dunia U-20 di Kabupaten Gianyar, Komisi III DPRD Bali yang membidangi pembangunan, infrastruktur, lingkungan, perhubungan) terjun meninjau Stadion Kapten Wayan Dipta di Desa Buruan, Selasa (20/10/2020).

Pimpinan DPRD Bali I Nyoman Suyasa (kiri) bersama Ketua dan Anggota Komisi III DPRD Bali saat melakukan kunjungan ke Stadion Dipta Gianyar. (Humas Dewan Bali)


Kedatangan rombongan Komisi III DPRD Bali disambut jajaran Pemkab Gianyar termasuk Kepala Bappeda Wayan Widarma Suharta dan perwakilan manajemen Bali United FC, I Ketut Suantika. Menurut Adhi Ardhana, kedatangan Komisi III DPRD Bali ke Stadion Kapten Wayan Dipta untuk mensuspport penyelenggaraan Piala Dunia U-20 Tahun 2021.

Kunjungan ini tentu untuk melihat hal apa yang bisa kami bantu dari Pemerintah Provinsi Bali untuk persiapan pelaksanaan Piala Dunia U-20 Tahun 2021, terkait pengadaan lahan parkir, memang sudah masuk Bantuan Keuangan Khusus (BKK) Pemprov Bali kepada Kabupaten Gianyar.

DPRD Bali sedang persiapan membahas Kebijakan Umum Anggaran-Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS) 2021. Seandainya masih ada kekurangan yang bisa kami siapkan, kami akan berusaha, terutama infrastruktur di luar vanue.

Pimpinan DPRD Bali I Nyoman Suyasa (kiri) bersama Ketua dan Anggota Komisi III DPRD Bali saat melakukan kunjungan ke Stadion Dipta Gianyar. (Humas Dewan Bali)

Perwakilan manajemen Bali United FC, I Ketut Suantika, mengatakan suatu kehormatan Stadion Kapten Wayan Dipta dipakai tempat pertandingan Piala Dunia U-20. Kami dari Bali United tentu bersyukur Stadion Kapten Dipta ini dapat menjadi bagian penyelenggaraan kegiatan terbesar internasional tahun depan. Kami tentu terus menjaga komunikasi dan koordinasi dengan Pemkab Gianyar, Pemprov Bali, dan pemerintah pusat.

Turnamen Piala Dunia U-20 sendiri dijadwalkan akan digelar di Indonesia, termasuk Stadion Kapten Wayan Dipta, Mei 2021 mendatang. Selain Stadion Kapten Wayan Dipta sebagai stadion utama untuk penyelenggaraan Piala Dunia U-20 di Bali, juga disiapkan empat lapangan pendukung buat tempat latihan tim-tim peserta.

Keempat lapangan pendukung untuk latihan tersebut, masing-masing Stadion I Gusti Ngurah Rai Denpasar, Lapangan Kompyang Sudjana Denpasar, Lapangan Gelora Samudra Kuta (Badung), dan Lapangan Gelora Trisakti Legian (Badung). Semuanya dapat dukungan renovasi.