Setwan DPRD Bali Luncurkan dan Sosialisasilkan e-Audiensi

Sekretaris DPRD Provinsi Bali I Gede Indra Dewa Putra, SE.,MM didampingi Kepala Bagian Persidangan, Kasubag dan Pejabat Fungsional Sekretariat DPRD Provinsi Bali melaksanakan Rapat Atau Lauching Inovasi e-Audensi terkait Peningkatan Kinerja pada Sekretariat DPRD Provinsi Bali khususnya dalam hal tata kelola pelayanan kepada masyarakat.
Dengan tujuan menyerap aspirasi masyarakat melalui online adalah sebuah langkah strategis untuk meningkatkan kinerja dan tata kelola pelayanan kepada masyarakat. Inovasi ini memungkinkan masyarakat untuk menyampaikan aspirasi tanpa harus datang langsung ke kantor DPRD.
Launching e-Audiensi ini juga dihadiri pula oleh; Diskominfos Provinsi Bali, Dinas PMA Provinsi Bali, Dinas PMDK Provinsi Bali serta dari awak media elektronik, cetak dan online, yang dilaksanakan di Ruang Rapat Gabungan Lantai III Gedung DPRD Provinsi Bali, Jumat (14/6)
Dalam sambutan pembukaan, Sekretaris DPRD Provinsi Bali, I Gede Indra Dewa Putra, e-Audiensi diluncurkan sebagai alternatif bagi masyarakat yang ingin bertemu dengan pimpinan atau wakil rakyat di Provinsi Bali. Dengan fitur e-Audiensi, masyarakat dapat mengajukan permohonan tatap muka melalui surat, telepon, WhatsApp, atau menggunakan aplikasi online yang disediakan.
Dengan adanya inovasi e-Audiensi diharapkan agar masyarakat Bali dapat lebih mudah menyampaikan aspirasi mereka kepada DPRD tanpa terbebani jarak dan waktu. Langkah ini menunjukkan komitmen DPRD Provinsi Bali dalam meningkatkan partisipasi publik dan tata kelola yang lebih baik dalam pelayanan kepada masyarakat.